Multiplatform IDE untuk C/C++
Dalam membangun atau develop suatu aplikasi, kita tidak akan jauh dari yang namanya text editor. karena melalui text editorlah kita menuliskan sebuah logika yang di terjemahkan ke dalam suatu bahasa program. tapi kamu juga bisa menggunakan** IDE** atau_ Integrated Development Environment_ untuk memudahkan dalam debugging atau compiling. IDE sendiri di artikan sebagai sebuah aplikasi yang sudah terintegrasi pada suatu bahasa pemrograman tertentu, sehingga menyerupai code editor yang sudah mengenali suatu bahasa pemrograman tertentu dan tentunya mempermudah kita dalam proses develop.
Sesuatu pasti ada kelebihan dan kekuranganya, nah berikut adalah beberapa kelebihan dari IDE C/C++ Codeblocks.
- Free / Gratis Kita dapat mengunduh / Download aplikasi ini secara gratis di situs resminya. jadi menggunakan aplikasi ini berarti kita tidak menggunakan software bajakan atau tidak perlu melakukan crack seperti kebanyakan aplikasi.
- Open Source / Sumber Terbuka Seperti yang sudah saya jelaskan di atas tadi, bahwa IDE ini merupakan aplikasi yang OpenSource, artinya semua orang (termasuk kamu) di perbolehkan memodifikasi dan mengembangkan aplikasi ini dengan mematuhi peraturan lisensi yang ada. kamu dapat download source codenya di siniĀ http://www.codeblocks.org/downloads/25
- Multi Platform Multi platform artinya kita bisa menggunakan atau menginstall aplikasi ini di berbagai sistem operasi. jadi aplikasi ini bisa di install atau bisa berjalan dengan baik di beberapa sistem operasi seperti Windows, Linux, dan Mac OSx. maka dari itu sebelum kamu download, harap memilih dan di sesuaikan dengan sistem operasi yang kamu gunakan saat ini.