Tutorial Qt C++ 5 : E-Book Dasar Qt dari Nice

Melanjutkan Tutorial Sebelumnya (Tutorial Qt C++ 4 : Program Sederhana Hello Indonesia) kali ini saya ingin berbagi E-Book gratis. Bagi yang belum tahu e-book adalah singkatan dari elektronic book atau buku digital dan biasanya berformat PDF dan dapat di baca melalui Laptop / Gadget.

 

Di indonesia ternyata dulunya terdapat komunitas Qt yang cukup besar dan aktif, yaitu www.nice.or.id. Nice sendiri merupakan kependekan Nokia Indonesia Community. Mungkin anda bingung apa hubunganya Nokia dan Qt, jika anda membaca sedikit sejarah Qt, maka dulu Qt pernah di akuisisi oleh Nokia dan di gunakan untuk mengembangkan system operasinya yaitu Symbian OS. Tapi semenjak kepopuleranya menurun, Forum tersebut sedikit pasif membahas Qt karena nokia kini menggunakan windows phone, bahkan sudah di akuisisi oleh Microsoft.

 

Pada awal awal saya mempelajari Qt saya kesulitan mencari tutorial (berupa posting blog / web maupun E-Book) yang berbahasa indonesia. Dan dengan terpaksa saya hijrah ke luar negri untuk mencari tutorial mengenai Qt, walaupun berbahasa asing saya bisa menggunakan google translate apabila menemui permasalahan. Untung saja kebanyakan Berbahasa inggris, yang lumayan dapat saya mengerti walau tidak jarang harus membuka kamus ajaib google translate.. :p.

 

Semenjak saat itu saya apabila menemui kesulitan dan membutuhkan bantuan simbah google, saya menggunakan keyword bahasa inggris. Bukan saya sok atau gimana, soalnya ini juga terpaksa :(.

 

Berikut ini ada beberapa refrensi bahan belajar untuk teman teman tercinta. Ebook ini saya temukan secara tidak sengaja saat pertamakali mencari tutorial Qt dalam bentuk PDF. Ebook ini dipersembahkan oleh komunitas NICE yang dapat anda unduh dan di pelajari secara gratis.

Ebook Qt Gratis

  1. Chapter 1 -Pengantar Bahasa C & C++ Download
  2. Chapter 2 – Tipe Data, Identifier, Operator dan Control Statement Download
  3. Chapter 3 – Array dan String Download
  4. Chapter 4 - Function Download
  5. Chapter 5 – Pointer dan References Download
  6. Chapter 6 – Class dan Object Download
  7. Chapter 7 - Inheritance Download
  8. Chapter 8 - Polymorphism Download
  9. Chapter 9 – Operator Types dan Operator Overloading Download
  10. Chapter 10 – Casting dan Database Download
  11. Chapter 11 – Qt Library Download
  12. Chapter 12 – File, Stream, dan XML Download  

Tujuan saya melakukan re-share ebook ini adalah agar ebook ini mudah ditemukan di mesin pencari seperti google. pasalnya ebook ini lumayan sulit ditemukan menggunkan keyword bahasa indonesia. Karena ebook ini isinya sangat berharga dan sangat bagus menurut saya, pembahasanya juga detail dan rapih. Dan tentunya Berbahasa indonesia.

 

Jadi bagi teman teman yang ingin serius mempelajari Qt silahkan unduh ke 12 seri ebook tersebut, semoga dapat bermanfaat dan menghantarkan teman teman semua menjadi programmer handal.. hehehe.