Cara Install Apache 2 di Debian 7 / Ubuntu

Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi sedikit tutorial tentang bagaimana cara membuat web server di linux Debian 7 atau Ubuntu menggunakan Apache 2. Tutorial ini dapat di gunakan bagi teman teman yang ingin membuat local web server atau dapat juga di praktekkan ke VPS. Saya menulis ini karena kemarin baru saja mencicipi VPS Cloud DigitalOcean, disana kita bisa memilih OS apa yang akan di gunakan untuk server kita nantinya. Nah karena membaca banyak review bahwa debian lebih stabil kalau di gunakan untuk server, maka saya akan menulis cara membuat web server di localhost maupun VPS menggunakan Debian.

 

Disini saya asumsikan anda sudah menginstall OS Debian 7 di komputer lokal atau di VPS masing masing.

 

Chek & Update Repository

Hal pertama yang harus kita lakukan adalah mengechek repository, repository atau sering di ucapakan “repo” saja merupakan server penyedia paket paket software yang dapat di unduh secara gratis. Dari server repo tersebut kita nantinya akan mengunduh paket aplikasi Apache 2 dan teman temanya.

Selanjutnya kita akan mengakses root terminal debian, kalau anda menginstallnya di lokal server tinggal buka menu teriminal saja, akan tetapi apabila anda menggunakan VPS anda perlu melakukan remote root terminal menggunakan ssh.

Perintah di atas untuk memperbaruhi daftar daftar aplikasi apa saja yang terdapat dan tersedia di unduh dari server repo yang kita miliki. Selanjutnya kita melakukan installasi webservernya.

Perintah di atas akan menginstall paket aplikasi apache 2, tunggu sampai proses selesai, lama penginstallan tergantung dari koneksi internet anda, apabila anda menggunakan VPS biasanya dalam hitungan detik sudah selesai, karena koneksi internetnya memang wussss.

 

Sudah, selesai…

 

Just kidding, :p memang sih sampai step di atas kita bisa di bilang sudah memiliki sebuah web server, selanjutnya kita pastikan server kita sudah berjalan sesuai semestinya. Apabila anda menggunakan lokal komputer, tinggal buka browser dan ketikkan localhost dan tekan enter, maka di browser akan muncul tulisan It’s Works! berarti server kita sudah berjalan dengan benar. Tapi kalau anda menggunakan VPS, ketikkan alamat IP VPS anda di browser, maka akan muncul sama seperti yang saya sebutkan diatas tadi.

Mengubah Konten

Sebagai web server, kita tentunya akan meletakkan file file / script untuk website kita, pada debian letak folder web root berada di /var/www dan secara default pada direktori tersebut terdapat satu file bernama index.html.

 

File index.html tersebut merupakan file yang pertamakali akan dipanggil ketikka ada seseorang menuju alamat web server kita, isi dari file tersebut tentunya adalah script HTML yang tadi kita lihat terdapat tulisan It’s works.

 

Namun untuk saat ini kondisi server kita hanya dapat membaca file HTML, nah misalkan kita ingin menggunakan server kita sebagai webserver blog wordpress kita perlu menginstall aplikasi tambahan lainya, yaitu mysql-server mysql-client php5.

untuk menginstallnya kita dapat menginstall beberapa aplikasi tersebut sekaligus, dengan perintah

Biarkan proses sampai selesai, selanjutnya kita bisa menginstall wordpress pada folder /var/www . dan jangan lupa untuk menghapus file index.html apabila tidak digunakan lagi.

 

Nah bagi teman teman yang ingin mendaftar VPS di Digital Ocean dapat menuju situsnya langsung di https://cloud.digitalocean.com/registrations/new. Saya tertarik dengan digital ocean karena VPS yang akan kita dapatkan menggunakan media penyimpanan SDD (Solid State Drive) yang sudah terkenal lebih cepat daripada Hardisk biasanya, dan juga terdapat paket murah sekelas VPS dengan fitur lebih.